Manajemen Sumber Daya Manusia di Era Digital
Manajemen Sumber Daya Manusia – Pada dasarnya, tidak ada perusahaan yang tidak memiliki divisi HR (Human Resource). Divisi inilah yang bertanggung jawab untuk mengurus berbagai keperluan perusahaan yang terkait dengan sumber daya manusia (SDM), termasuk manajemen sumber daya manusia (MSDM) agar semua pekerjaan berlangsung tanpa adanya hambatan.
Namun, apa sebenarnya yang dimaksud dengan manajemen SDM itu sendiri?
Pengertian Manajemen Sumber Daya Manusia
MSDM atau Manajemen Sumber Daya Manusia adalah salah satu fungsi dalam sebuah perusahaan atau organisasi yang fokus pada kegiatan rekrutmen, pengelolaan dan pengarahan untuk orang-orang yang bekerja dalam perusahaan tersebut.
Divisi HR yang mengelola manajemen SDM ini akan menyediakan pengetahuan (tentang perusahaan), peralatan yang dibutuhkan, pelatihan, layanan administrasi, pembinaan, saran hukum, serta pengawasan dan manajemen talenta. Semua hal tersebut dibutuhkan demi mencapai tujuan perusahaan.
Selain itu, divisi ini memiliki tugas dan tanggung jawab untuk mengembangkan perusahaan dengan menerapkan seluruh nilai dan budaya perusahaan.
Mereka juga bertanggung jawab untuk memastikan bahwa perusahaan memiliki tim yang solid dan mengilhami pemberdayaan karyawan.
Tujuan Manajemen Sumber Daya Manusia
Berjalan tanpa arah akan membuat Anda tersesat. Terkadang orang melakukan sesuatu karena orang lain melakukannya juga tanpa tahu apakah hal tersebut baik untuk dirinya juga atau tidak.
Dengan mengetahui apa saja tujuan manajemen sdm di perusahaan pada umumnya, Anda dapat lebih mudah menentukan apa yang ingin Anda capai, bagaimana mencapainya dan mengukur seberapa jauh pencapaian Anda setiap periode waktu tertentu.
Berikut adalah beberapa tujuan pengelolaan sumber daya manusia :
- Untuk mengembangkan efektivitas kerja sumber daya manusia di dalam organisasi.
- Memperbaiki kualitas tenaga kerja dalam suatu organisasi sehingga dapat memberikan kontribusi lebih kepada organisasi.
- Memberikan aturan kerja yang efektif dengan produktivitas tinggi kepada organisasi.
- Untuk menyeimbangkan antara tujuan masing-masing individu dan menyelaraskan nya hingga mampu bergerak dalam irama yang sama demi mencapai tujuan bersama yaitu tujuan perusahaan.
- Untuk membantu para manajer fungsional dan manajer lini dalam mengelola seluruh tenaga kerja atau karyawan selaku sumber daya manusia dengan cara yang lebih efektif.
Perusahaan Alih Daya
PT. Solusi Bintang Indonesia merupakan perusahaan Manajemen sumber daya manusia atau alih daya atau lebih familiar disebut dengan outsourcing yang berbasis online. Disini kami hadir memberikan jasa untuk mengalihdayakan manajemen sumber daya manusia sehingga semua tujuan manajemen sumberdaya manusia diatas bisa tercapai dengan maksimal.